News

Swiss Terbuka 2022: Prayer Siap Balaskan Kekalahan Bagas/Fikri

Di babak kedua Swiss Terbuka 2022, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Rambitan (Prayer) akan melawan unggulan tiga dari India yang mengalahkan Bagas/Fikri.
Di babak kedua Swiss Terbuka 2022, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Rambitan (Prayer) akan melawan unggulan tiga dari India yang mengalahkan Bagas/Fikri.

Para pemain Indonesia akan melakoni babak kedua turnamen Swiss Terbuka 2022, Kamis (24/3/2022). Salah satunya pertandingan seru antara pasangan muda Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Rambitan (Prayer) yang akan melawan unggulan tiga dari India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.

Sebagai informasi, Pramudya/Yeremia sempat tampil di Swiss Terbuka 2021 dan mencapai babak 16 besar usai kalah dari pasangan India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.

Uniknya, Kamis (24/3), kedua pasangan ini akan kembali bersua di babak dan ajang yang sama. "Minggu lalu di All England kami harus kalah dari Bagas/Fikri yang sedang on fire. Di sini kami lebih menyiapkan mental dan fokus pada pola permainan kami," ucap Yeremia.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Rankireddy/Shetty ke babak kedua pun usah mengalahkan juara All England 2022, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri. Motivasi dua kali lipat membalas dendam karena kekalahannya di turnamen tahun lalu maupun kekalahan rekannya kemarin yang kini menjadi motivasi mereka dalam menjalani pertandingan nanti.

Berita Terkait

Image

Bagas/Fikri Gagal Raih Medali Pertama Kalinya di Kejuaraan Dunia BWF

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Tukang Ngopi, Tukang Jalan, Tukang Jajan