News

Tim Indonesia Gugur di Perempat Final BATC 2023, Rionny: Pemain Sedang Tidak Fit

Kabid Binpres PBSI Rionny Mainaky sebut kondisi para pemain sedang tidak fit sebagai dalih kekalahan tim Indonesia di perempat final Kejuaraan Beregu Campuran Asia (BATC) 2023.
Kabid Binpres PBSI Rionny Mainaky sebut kondisi para pemain sedang tidak fit sebagai dalih kekalahan tim Indonesia di perempat final Kejuaraan Beregu Campuran Asia (BATC) 2023.

Kabid Binpres PBSI Rionny Mainaky sebut kondisi para pemain sedang tidak fit sebagai dalih kekalahan tim Indonesia di perempat final Kejuaraan Beregu Campuran Asia (BATC) 2023.

"Secara umum, memang kondisi pemain banyak yang tidak prima. Gregoria sakit flu, Putri KW juga sebetulnya tidak sehat. Fadia yang tidak fit memang sangat dilematis kalau tidak diturunkan, meskipun kondisi sakitnya tidak separah Gregoria dan Putri KW. Kondisi Rian juga tidak fit benar," kata Rionny, Ahad (19/2/2023).

Menurut dia, penampilan pemain tidak berada pada peak performance. Sebenarnya secara teknik pemain kita lebih unggul. Tetapi keunggulan itu tidak bisa mendukung penampilan karena pemain serba ragu-ragu karena adaptasi dengan lapangan kurang bagus.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

"Apa artinya teknik menang, tetapi di tengah pertandingan tak bisa keluar dari tekanan karena lawan lebih baik beradaptasi," kata dia.

Yang juga jadi penyebab kegagalan, pemain kita kurang berani, kurang nekat, juga kadang kurang sabar. Harusnya, kalau lawan bermain nekat, pemain kita harus lebih nekat. Kalau lawan bermain berani, pemain kita juga harus jauh lebih berani lagi.

"Tetapi tak hanya nekat dan berani di lapangan. Pemain kita juga harus bisa mengatasinya dengan bermain lebih pintar dan cerdik," kata Rionny menambahkan.

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Tukang Ngopi, Tukang Jalan, Tukang Jajan