News

Denmark Open 2022: Apri/Fadia dan Bagas/Fikri Mulus ke Babak Kedua

Pasangan ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan ganda putra Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri mulus ke babak kedua Denmark Open 2022.
Pasangan ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan ganda putra Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri mulus ke babak kedua Denmark Open 2022.

Pasangan ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan ganda putra Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri mulus ke babak kedua Denmark Open 2022. Mereka mengalahkan lawan-lawannya di babak pertama, Rabu (19/10/2022).

Di babak pertama, Apri/Fadia mengalahkan wakil Estonia, Kati Kreet Marran/Helina Ruutel dengan 21-16 dan 21-9. Bagas/Fikri mengalahkan wakil Malaysia, Man Wei Chong/Kai Wun Tee dengan 22-20 dan 21-15.

Selain Bagas/Fikri, beberapa pasangan Indonesia lainnya akan berlaga di babak pertama hari ini. Unggulan dua Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo alias Minions akan melawan wakil Jepang, Akira Koga/Taichi Sato.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Juga ada Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang akan melawan unggulan enam dari tuan rumah, Kim Astruup/Anders Skaarup Rasmussen. Rekor pertemuan sementara 1-2 untuk keunggulan Kim/Anders.

Di tunggal putra, ada Anthony Sinisuka Ginting akan melawan pemain muda India, Lakhsya Sen. Ginting belum pernah memenangkan dua kali pertemuan melawan Lakhsya Sen.

Juga ada Shesar Hiren Rhustavito akan melawan pemain Kanada, Brian Yang. Shesar unggul dalam tiga kali pertemuan sebelumnya melawan pemain muda Kanada tersebut.

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Tukang Ngopi, Tukang Jalan, Tukang Jajan